Resep : Masakan Idul Adha Sate Kambing

sate kambing

Resep Masakan Sate Kambing – Cara Membuat Sate Daging Kambing – sebentar lagi menjelang idul adha tentunya banyak dari anda yang akan mendapatkan daging qurban bingung mau dimasak apa,atau mungkin belum tau resep dan cara memasaknya. di bawah ini kami akan berikan lengkap mulai bahan dan caranya:

Bahan membuat Sate Kambing :
750 gr paha kambing, potong dadu 2 cm
15 bh tusuk sate yang sudah direndam dalam air

Bumbu:

5 lbr daun jeruk, iris halus
10 btr bawang merah, iris halus
1 sdm merica bubuk
100 ml kecap manis
2 sdm air jeruk nipis

Pelengkap:
50 gr kol, iris halus
4 bh tomat, iris tipis
6 sdm bawang goreng untuk taburan
15 bh cabe rawit, iris halus
10 btr bawang merah, iris halus
5 sdm kecap manis
1 sdt merica bubuk
2 sdm air jeruk limau

Cara Membuat Sate Kambing Bumbu Kecap :
1. Tusuk setiap tusukan sate dengan 4 – 5 potong daging.
2. Campur semua bahan untuk bumbu. C
3. mpur bumbu dengan sate dan bakar sate dibara api sambil sekali-kali diolesi sisa bumbu.
4. Sajikan sate bersama pelengkapnya.

nah sudah tidak bingung lagi kan mau memasak apa,semoga keluarga menyukai sate kambing ini. selain resep diatas kami juga kreasi yang lain dengan bahan kambing yaitu steak iga kambing.